Saturday, November 15, 2014

Resep Kue Renyah Isi Daging

Info Resep Lezat, Cara Membuat Kue Renyah Isi Daging, Crispy Pastry Meat Recipe

Bahan
  • Tepung terigu 75 g
  • Telur 6 butir
  • Garam 1/4 sdt
  • Margarin 150 g
  • Air dingin 6 sdm
  • Korsvet 400 g
  • Telur 1 butir, kocok lepas untuk mengoles

Isi
  • Margarin 2 sdm, untuk menumis
  • Bumbu kari 1 sdm
  • Daging giling 400 g
  • Garam 1 sdt
  • Gula pasir 1/2 sdt
  • Santan 200 cc

Cara Membuat
  1. Buat isi : Tumis bumbu kari hingga harum, masukkan daging giling, garam, dan gula pasir. Aduk rata sampai matang. Tuangi santan, masak hingga santan terserap. Angkat, sisihkan.
  2. Buat kulit : Campur terigu, telur, garam dan margarin. Aduk dengan dua pisau hingga berbutir-butir. Tuangi air sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai tercampur. Tutup adonan, diamkan selama 30 menit.
  3. Gilas adonan setebal 1/2 cm lalu masukkan 1/4 bagian korsvet di tengah lembaran, lipat bagian kiri dan kanan ke tengah. Gilas adonan setebal 1/2 cm, letakkan kembali 1/4 bagian korsvet di tengah dan lipat. Lakukan hal yang sama sampai seluruh korsvet habis.
  4. Buat lembaran menjadi ukuran 8 x 20 cm, masukkan adonan isi di tengahnya. Lipat adonan menjadi dua bagian, potong-potong ukuran 3 cm. Olesi dengan telur. Panggang sampai kuning kecokelatan/matang. Hidangkan di atas kertas roti.

Catatan :
  • Untuk 30 potong

Sumber :

  • Tabloid Nova. Seri Resep Unggulan Aneka Kue Potong. Jakarta : PT Primamedia Pustaka.

0 komentar:

Post a Comment