Saturday, November 15, 2014

Resep Sacher Mini

Info Resep Lezat, Sacher Mini Cake Recipe

Bahan
  • Tepung terigu 40 g
  • Maizena 20 g
  • Cokelat bubuk 40 g
  • Baking powder 1/2 sdt
  • Kuning telur 8 butir
  • Putih telur 3 butir
  • Gula pasir 140 g
  • Susu bubuk 2 sdm, larutkan dengan 40 cc air
  • Margarin 80 g, cairkan
  • Cetakan persegi ukuran 20 cm, alasi kertas, olesi margarin

Bahan Krim
  • Margarin 200 g
  • Mentega putih 100 g
  • Susu kental manis 1/2 kaleng

Cara Membuat
  1. Ayak terigu bersama maizena, cokelat bubuk, dan baking powder. Sisihkan. Kocok telur bersama gula hingga mengembang. Masukkan campuran terigu, aduk hingga rata.
  2. Tuangkan larutan susu, aduk rata. Masukkan margarin cair, aduk rata. Tuang ke dalam cetakan lalu oven sampai matang.
  3. Kocok jadi satu semua bahan krim hingga lembut. Olesi permukaan kue dengan krim tipis-tipis. Siram dengan cokelat masak.
  4. Setelah cokelat mengeras, potong kue berbentuk segi empat kecil lalu semprotkan krim bertuliskan Sacher di atasnya. Sajikan.

Catatan :
  • Untuk 15 potong

Sumber :

  • Tabloid Nova. Seri Resep Unggulan Aneka Kue Potong. Jakarta : PT Primamedia Pustaka.

0 komentar:

Post a Comment